Kamis, 10 Oktober 2013

Copy File Dari Linux ke Windows Menggunakan SCP

Untuk melakukan copy file dari windows ke linux, BalonCoding menggunakan WinSCP.

Untuk copy file dari komputer linux ke linux lainnya, BalCod menggunakan scp seperti postingan terdahulu "Copy File Antar Server di Linux".

Sedangkan hari ini, BalCod mencoba melakukan copy file dari linux ke windows menggunakan perintah scp juga. Namun di windows, BalCod install terlebih dahulu freeSSHd.exe ke komputer windows. Namun karena timbul error setiap kali mengisi password,
exec request failed on channel 0
lost connection

Percobaan selanjutnya, adalah menggunakan cygwin. Penggunaan Cygwin belum berhasil membuat service ssh di windows dan akan dilanjutkan di kemudian hari. Saat ini terpaksa BalCod, memang masih menggunakan cygwin, namun untuk mengambil file (tujuan awal dari komputer linux copy ke windows yang ada service ssh).

Jadi di cygwin terminal, BalCod menjalankan perintah
scp -P 22 root@192.168.51.210:/var/lib/vz/dump/vzdump-qemu-106-2013_10_11-11_15_45.vma.lzo /home



Tidak ada komentar:

Posting Komentar